Program Insentif penguatan interaksi dengan Al-Qur'an melalu tahsin, tahfidz, tadabbur dan pembiasaan ibadah harian untuk menanamkan cinta Al-Qur'an dalam kehidupan siswa.
Kegiatan belajar diluar kelas yang mengintegrasikan teori dan praktik langsung di alam atau tempat bersejarah, guna menambah wawasan serta pengalaman belajar yang menyenangkan.
Program rutin untuk meningkatkan budaya literasi dengan membaca buku yang bermanfaat, baik berbasis ilmu pengetahuan maupun nilai-nilai islam.
Pembiasaan dan pengawasan ibadah wajib dan sunnah melalui buku atau aplikasi monitoring untuk membangun kedisplinan dan ketaatan beribadah siswa.
Pelatihan kemandirian dan kepemimpinan berbasis aktivitas luar ruangan yang menanamkan nilai tanggung jawab, kerja sama dan jiwa kepemimpinan Islami.
Simulasi ibadah haji yang dilakukan secacra praktis untuk memperkelnalkan tata cara berhaji kepada siswa sesuai tuntunan syariat Islam.
Kegiatan wirausaha siswa yang mengajarkan keterampilan berdagang dan manajemen keuangan dengan prinsip ekonomi syariah dalam suasana pasar mini di lingkungan sekolah.
Perayaan hari besar Islam seperti Maulid Nabi, Isra Mi'raj dan lainnya yang diisi dengan kegiatan edukatif dan spiritual untuk memperkuat pemahaman dan kecintaan siswa terhadap Islam.